Bimbel Lentera Inklusif memberikan pembelajaran dan pelatihan untuk mengembangkan pengetahuan dan potensi yang dimiliki oleh setiap peserta belajar, pelatihan berfokus pada program belajar bagi disabilitas tunanetra untuk mempelajari cara menggunakan, mengoperasikan dan mengakses teknologi yang aksesibel. Bimbingan Belajar Lentera Inklusif juga memiliki program belajar bagi non-disabilitas yang masih duduk di bangku sekolah. Mulai dari tingkat Taman Kanak-kanak (TK) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA). Di dalam program tersebut, para peserta belajar di tingkat TK akan belajar membaca, menulis dan berhitung, sedangkan peserta belajar di tingkat SD-SMA akan dibimbing untuk memperdalam mata pelajaran sekolah mereka. selain itu, Bimbingan Belajar Lentera Inklusif juga memberikan pembelajaran bahasa asing seperti, bahasa Inggris, bahasa Jepang, dan bahasa Mandarin. program ini ditujukan untuk peserta belajar disabilitas maupun non disabilitas.